Lolos PMM Batch 4, Mahasiswi Teknik Industri UM-Palembang Terbang ke ITB

Teknik industri berhasil meloloskan mahasiswinya atas nama Nadia Eka Damayanti pada program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Batch 4 di Institut Teknologi Bandung (ITB).

Ketua Program Studi Teknik Industri Merisha Hastarina, S.T.,M.Eng. menyatakan bangga atas pencapaian dan lolosnya Nadia mewakili Program Studi Teknik Industri UM-Palembang di PMM ini. Besar harapannya agar Nadia bisa menjadi contoh bagi mahasiswa dan mahasiswi lainnya agar mengikuti PMM.

About Teknik Industri FT UM Palembang

Teknik Industri adalah bidang ilmu keteknikan yang berhubungan dengan optimalisasi, implementasi dan merancang suatu sistem integral. Sistem integral ini terdiri dari manusia, mesin, material, energi dan informasi. Permintaan lulusan Teknik Industri saat ini semakin tinggi di dunia kerja. Pada Program Studi Teknik Industri, mahasiswa akan melakukan penyelesaian masalah melalui pendekatan matematis juga ilmu manajemen dan sosial.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *